Return to Video

Bagaimana menghindari pengawasan -- dengan ponsel di saku Anda

  • 0:01 - 0:03
    Selama lebih dari 100 tahun,
  • 0:03 - 0:07
    perusahaan telepon telah membantu
    pemerintah menyadap telepon.
  • 0:07 - 0:11
    Sebagian besar, bantuan tersebut
    diberikan secara manual.
  • 0:11 - 0:15
    Pengawasan dilakukan secara manual
    dan kabel dihubungkan oleh manusia.
  • 0:15 - 0:17
    Telepon direkam ke pita.
  • 0:17 - 0:19
    Namun seperti dalam industri lainnya,
  • 0:20 - 0:21
    komputer mengubah segalanya.
  • 0:22 - 0:25
    Perusahaan telepon membuat
    fitur pengawasan
  • 0:25 - 0:27
    ke dalam pusat jaringan mereka.
  • 0:27 - 0:29
    Saya ingin Anda betul-betul memahaminya:
  • 0:29 - 0:34
    Telepon kita dan jaringan
    yang digunakannya
  • 0:34 - 0:36
    terlebih dulu disambungkan
    untuk pengawasan.
  • 0:36 - 0:38
    Terlebih dahulu.
  • 0:39 - 0:43
    Artinya, saat Anda berbicara
    dengan pasangan, anak,
  • 0:44 - 0:47
    kolega, atau dokter Anda di telepon,
  • 0:47 - 0:49
    seseorang mungkin mendengarkan.
  • 0:49 - 0:51
    Seseorang itu mungkin pemerintah kita;
  • 0:51 - 0:56
    mungkin juga pemerintah negara lain,
    badan intelijen asing;
  • 0:56 - 0:59
    atau peretas, penjahat, dan penguntit
  • 0:59 - 1:02
    ataupun pihak lain yang menyusup
    ke dalam sistem pengawasan,
  • 1:02 - 1:07
    meretas ke dalam sistem pengawasan
    perusahaan telepon.
  • 1:08 - 1:12
    Meski perusahaan telepon memprioritaskan
    pembuatan pengawasan,
  • 1:12 - 1:14
    perusahaan di Silicon Valley sebaliknya.
  • 1:15 - 1:17
    Selama beberapa tahun terakhir,
  • 1:17 - 1:21
    makin banyak perusahaan Silicon Valley
    yang mengembangkan teknologi enkripsi
  • 1:21 - 1:23
    ke dalam produk komunikasi mereka
  • 1:23 - 1:25
    yang menyulitkan pengawasan.
  • 1:25 - 1:28
    Contoh, banyak dari Anda
    mungkin punya iPhone,
  • 1:28 - 1:30
    dan bila Anda memakai iPhone
    untuk mengirim pesan teks
  • 1:30 - 1:33
    ke orang lain yang punya iPhone,
  • 1:33 - 1:36
    pesan teks itu akan sulit untuk disadap.
  • 1:36 - 1:37
    Bahkan, menurut Apple,
  • 1:37 - 1:40
    bahkan mereka sendiri tidak bisa melihat
    pesan teks tersebut.
  • 1:41 - 1:45
    Sama halnya, bila Anda memakai FaceTime
    untuk melakukan telepon biasa
  • 1:45 - 1:47
    atau telepon video dengan
    teman atau pacar kita,
  • 1:47 - 1:49
    sangat sulit disadap.
  • 1:49 - 1:51
    Bukan hanya Apple.
  • 1:51 - 1:54
    WhatsApp, yang kini dimiliki Facebook
  • 1:54 - 1:57
    dan dipakai ratusan juta orang
    di seluruh dunia,
  • 1:57 - 2:00
    juga telah memasukkan teknologi enkripsi
    ke dalam produknya,
  • 2:00 - 2:04
    yang artinya orang-orang di
    Global South dapat mudah berkomunikasi
  • 2:04 - 2:06
    tanpa disadap oleh pemerintah,
  • 2:06 - 2:08
    yang mungkin otoriter.
  • 2:10 - 2:15
    Jadi, setelah 100 tahun bisa mendengarkan
    setiap panggilan telepon --
  • 2:15 - 2:17
    kapan saja, di mana saja --
  • 2:17 - 2:20
    Anda bisa bayangkan, para pejabat
    pemerintah tidak begitu senang.
  • 2:20 - 2:22
    Dan faktanya, itulah yang terjadi.
  • 2:22 - 2:24
    Pejabat pemerintah sangat marah.
  • 2:24 - 2:28
    Dan mereka marah bukan karena
    alat enkripsi ini sekarang tersedia.
  • 2:28 - 2:30
    Hal yang paling menganggu mereka
  • 2:30 - 2:34
    adalah bahwa perusahaan teknologi telah
    membangun fitur enkripsi dalam produknya
  • 2:34 - 2:37
    dan menyalakannya sebagai
    pengaturan standar.
  • 2:37 - 2:39
    Menjadikannya standar inilah yang penting.
  • 2:39 - 2:42
    Singkatnya, perusahaan teknologi
    telah mendemokratisasi enkripsi.
  • 2:43 - 2:47
    Dan juga, pejabat pemerintah
    seperti PM Inggris David Cameron,
  • 2:47 - 2:52
    mereka percaya bahwa semua alat komunikasi
    -- email, sms, dan panggilan suara --
  • 2:52 - 2:54
    semuanya harus tersedia bagi pemerintah,
  • 2:54 - 2:57
    dan enkripsi mempersulit hal itu.
  • 2:57 - 3:01
    Nah, saya sangat bersimpati akan
    sudut pandang mereka.
  • 3:01 - 3:03
    Kita hidup pada waktu dan di dunia
    yang berbahaya,
  • 3:03 - 3:05
    dan banyak orang jahat di luar sana.
  • 3:05 - 3:09
    Ada teroris dan ancaman
    keamanan nasional serius lainnya
  • 3:09 - 3:13
    yang saya kira kita semua ingin
    FBI dan NSA mengawasinya.
  • 3:13 - 3:16
    Tetapi fitur pengawasan tersebut
    membutuhkan biaya.
  • 3:17 - 3:19
    Alasannya adalah
  • 3:19 - 3:21
    tidak ada yang namanyai laptop teroris
  • 3:21 - 3:23
    atau ponsel pengedar narkoba.
  • 3:23 - 3:26
    Kita semua menggunakan
    alat komunikasi yang sama.
  • 3:27 - 3:30
    Artinya, jika ponsel pengedar narkoba
  • 3:30 - 3:33
    atau ponsel teroris bisa disadap,
  • 3:33 - 3:35
    maka demikian pula dengan punya kita.
  • 3:35 - 3:37
    Dan saya pikir kita perlu bertanya:
  • 3:37 - 3:40
    Haruskah satu miliar orang di seluruh
    dunia menggunakan perangkat
  • 3:40 - 3:41
    yang gampang disadap?
  • 3:43 - 3:47
    Jadi skenario membajak sistem pengawasan
    yang sudah saya jelaskan tadi --
  • 3:47 - 3:49
    bukanlah sebuah pengandaian.
  • 3:50 - 3:51
    Di tahun 2009
  • 3:51 - 3:55
    sistem pengawasan yang dibangun Google
    dan Microsoft dalam jaringan mereka,
  • 3:55 - 3:58
    sistem yang mereka gunakan untuk merespon
    permintaan pengawasan
  • 3:58 - 4:00
    dari polisi --
  • 4:00 - 4:02
    sistem tersebut diretas oleh
    Pemerintah China
  • 4:02 - 4:05
    karena Pemerintah China ingin mengetahui
  • 4:05 - 4:08
    agen mereka yang mana
    yang diawasi Pemerintah AS.
  • 4:08 - 4:10
    Dengan cara yang sama,
  • 4:10 - 4:13
    di tahun 2004, sistem pengawasan yang
    terpasang di dalam jaringan
  • 4:13 - 4:16
    Vodafone Yunani --
    perusahan ponsel terbesar di Yunani --
  • 4:16 - 4:19
    diretas oleh entitas yang tidak diketahui,
  • 4:19 - 4:21
    dan fitur tersebut, fitur pengawasan itu,
  • 4:21 - 4:23
    telah digunakan untuk menyadap PM Yunani
  • 4:23 - 4:25
    dan anggota kabinet negara Yunani.
  • 4:25 - 4:29
    Pemerintah asing atau pembajak yang
    melakukannya tak pernah tertangkap.
  • 4:30 - 4:34
    Dan ini adalah akar dari masalah
    fitur pengawasan
  • 4:34 - 4:35
    atau "jalan belakang" ini.
  • 4:35 - 4:38
    Ketika Anda membuat jalan belakang
    pada jaringan komunikasi
  • 4:38 - 4:39
    atau sebuat teknologi,
  • 4:40 - 4:43
    Anda tidak bisa mengendalikan
    siapa yang akan menggunakannya.
  • 4:43 - 4:45
    Anda tidak dapat mengatur
  • 4:45 - 4:47
    siapa yang akan menggunakannya,
    pihak Anda atau pihak lain,
  • 4:48 - 4:49
    oleh orang baik atau orang jahat.
  • 4:50 - 4:52
    Dan karena itu,
    saya pikir akan lebih baik
  • 4:53 - 4:55
    untuk membangun jaringan seaman mungkin.
  • 4:56 - 4:59
    Ya, ini artinya di masa depan,
  • 4:59 - 5:01
    enkripsi akan membuat
    penyadapan menjadi lebih sulit.
  • 5:01 - 5:04
    Ini artinya polisi akan lebih sulit
  • 5:04 - 5:05
    menangkap penjahat.
  • 5:05 - 5:08
    Tapi pilihan lainnya adalah
    untuk hidup di dunia
  • 5:08 - 5:12
    dimana semua pembicaraan atau pesan pendek
    dapat diawasi
  • 5:12 - 5:15
    oleh kriminal, penguntit
    dan badan intelijen asing.
  • 5:15 - 5:18
    Dan saya tidak mau hidup
    di dunia seperti itu.
  • 5:18 - 5:21
    Dan sekarang, Anda mungkin memiliki
    peralatan
  • 5:21 - 5:23
    yang menggagalkan berbagai
    pengawasan pemerintah
  • 5:23 - 5:26
    di ponsel Anda dan di saku Anda,
  • 5:26 - 5:30
    mungkin Anda tidak menyadari betapa kuat
    dan amannya peralatan tersebut,
  • 5:30 - 5:34
    atau seberapa lemah cara komunikasi
    Anda sebelumnya.
  • 5:35 - 5:37
    Jadi pesan saya untuk Anda adalah:
  • 5:38 - 5:40
    Kita perlu menggunakan alat ini.
  • 5:40 - 5:43
    Kita perlu mengamankan pembicaraan
    telepon kita.
  • 5:43 - 5:45
    Kita perlu mengamankan pesan singkat kita.
  • 5:45 - 5:47
    Saya ingin Anda memakai alat ini
  • 5:47 - 5:50
    Saya ingin Anda memberi tahu orang-orang
    terdekat dan rekan-rekan Anda:
  • 5:50 - 5:52
    Gunakan alat komunikasi yang dienkripsi.
  • 5:52 - 5:55
    Jangan menggunakannya hanya
    karena murah dan mudah,
  • 5:55 - 5:57
    tapi gunakan karena alat ini aman.
  • 5:57 - 5:58
    Terima kasih.
  • 5:58 - 6:02
    (Tepuk tangan)
Title:
Bagaimana menghindari pengawasan -- dengan ponsel di saku Anda
Speaker:
Christopher Soghoian
Description:

Siapa yang mendengarkan pada pembicaraan Anda di telepon? Di saluran telepon kabel, bisa siapa saja, kata aktivis privasi Christopher Soghoian, karena pengawasan dengan pengintaian yang dibangun ke dalam sistem telepon secara otomatis memungkinkan pemerintah untuk mendengarkannya. Tapi juga bisa didengarkan oleh intelijen asing ... atau kriminal. Itulah sebabnya, kata Soghoian, beberapa perusahaan teknologi menolak seruan pemerintah untuk membangun sistem pengintaian yang sama ke ponsel dan sistem pesan singkat yang baru. Pelajari bagaimana beberapa perusahaan teknologi berupaya menjaga panggilan dan pesan Anda tetap menjadi privasi Anda.

more » « less
Video Language:
English
Team:
closed TED
Project:
TEDTalks
Duration:
06:16

Indonesian subtitles

Revisions